Event Pre-Registrasi Line Heroes Chronicle Sudah Dibuka, Daftar Yuk!

Game News - moeslim6 - Sep 3, 2015

  1. Playtoko.com – Tidak lama lagi game MMORPG terbaru dari Line yang berjudul Line Heroes Chronicle akan segera dirilis. Game tersebut sudah memulai event Pre-Registrasi untuk semua calon pemainnya, yuk daftar dan dapatkan semua hadiahnya.

    [​IMG]

    Yey! akhirnya yang ditunggu-tunggu sebentar lagi akan segera dirilis, walaupun masih belum ada tanggal rilis resminya, tetapi saya sudah bisa mengetahui jika sebentar lagi Line Heroes Chronicle akan dirilis karena mulai dari kemarin mereka telah membuka event Pre-Registrasi yang berhadiah 3 Stars Warkey dan VIP Box. Hadiah tersebut bisa kamu dapatkan dengan cara mendaftarkan akun line milikmu lewat link di akhir artikel ini.

    [​IMG]

    Padahal umur dari game RPG Line Dragonica Mobile masih satu bulan lebih, tetapi line akan segera mempublikasikan game terbarunya dari WaveJoy yang berjudul Line Heroes Chronicle . Yap memang semakin banyak para developer game yang bekerjasama dengan LINE, karena setiap game dari LINE pasti jumlah orang yang mendownloadnya pasti selalu dia atas satu juta.

    Line Heroes Chronicle sendiri adalah sebuah game yang bertemakan Anime Jepang dengan genre MMORPG . Game ini nantinya juga akan menghadirkan grafis 3D yang cukup bagus untuk sekelas game MMORPG lain. Bagi kamu yang penasaran dengan gameplay dan mewahnya visual grafis dalam game ini, kamu bisa menyaksikan video trailernya di bawah.


    Konsep dari game ini sangatlah mainstream, bercerita tentang petualangan 4 pahlawan terpilih Ethan, Ada, Erich, dan Liese yang memiliki kekuatan spesial untuk bertransformasi menjadi WarKeys Heroes dan menjadi harapan terakhir manusia atas kekuasaan jahat DarkLord. Dimana ada kejahatan maka disitulah ada pahlawan, konsep mainstream seperti itu memang selalu ada di setiap game RPG.

    [​IMG]

    Sama seperti game-game RPG lainnya, dalam game ini juga terdapat Dungeon, Arena , Boss Stage, Warkeys, Sistem Guild, Wold Chat, dan masih banyak lagi.Terdapat 7 buah chapter yang bisa kamu jelajahi dalam Line Heroes Chronicle ini. Setiap chapter terbagi lagi menjadi beberapa dungeon. Info lebih lanjut mengenai game ini akan kami update secepatnya.

    Link Pre-Registrasi

    Baca juga:


    game mobile, game android, game ios, android, ios, Line Heroes Chronicle, heroes chronicle, mmorpg, rpg, arena, upcoming, line, line game

Share This Page