Iron Marines, Game Terbaru dari Pencipta Kingdom Rush Akan Hadir Tahun Depan!

Game News - achmadfaizal - Nov 30, 2015

  1. Playtoko.com - Apa kamu sudah menamatkan semua seri game Kingdom Rush? Ada kabar gembira bagi kamu pecinta game tower defense ini, Ironhide Game Studios mengumumkan game terbarunya yang berjudul Iron Marines. Kali ini game-nya akan dipenuhi dengan robot, tank, dan alien!

    [​IMG]

    Game strategi mobile nomer satu di Google Play dan App Store boleh jadi Clash of Clans , tapi yang selalu ada di hati bisa jadi yang lain. Game tower defense sebagai cabang dari genre strategi merupakan salahsatu dari jenis game strategi yang paling banyak diminati di perangkat mobile. Berterimakasihlah pada Ironhide Game Studios , berkatnya hingga kini banyak sekali developer yang terinspirasi untuk mengembangkan jenis game tersebut. Dan kali ini sang pencipta serial game Kingdom Rush baru saja mengumumkan satu hal baru yang sangat menyenangkan.

    Satu kabar baru yang sangat menggembirakan, yakni Iron Marines. Diumumkan langsung melalui blog resminya minggu lalu, Iron Marines merupakan sebuah game strategi baru yang tengah dikembangkan oleh Ironhide Game Studios dan direncanakan akan rilis pada pertengahan tahun 2016 mendatang. Kabarnya, game yang bertema sci-fi ini sudah dikembangkan selama hampir satu tahun, dan masih dalam tahap pengembangan selanjutnya.


    Bukan sekedar judul, developer yang bermarkas di Uruguay ini juga telah memberikan sedikit sneak peek mengenai game terbarunya tersebut. Dan seperti yang dapat kamu lihat di bawah ini, Iron Marines masih ditampilkan dengan gaya gambar yang khas. Siapapun yang setia memainkan ketiga judul seri Kingdom Rush pasti tahu benar bahwa Iron Marines merupakan game buatan Ironhide Game Studios.

    [​IMG]

    Bagitu juga dengan genre game-nya, Ironhide Game Studios mengakui bahwa game strategilah yang telah membuat namanya besar hingga saat ini, maka tidak ada salahnya jika mereka kembali berkutat dengan game strategi. Namun mereka juga menjelaskan satu hal yang sedikit berbeda, Iron Marines tidak akan menjadi sebuah game tower defense, melainkan sebuah game real-time strategy dengan jenis gameplay yang baru dan lebih fun tentunya. Di sini kamu akan mengendalikan robot, tank, dan mesin tempur canggih lainnya dalam sebuah perang bintang melawan alien atau makhluk asing lain.

    Kabar gembira ini tentunya juga membuat para fans bertanya-tanya, apakah seri Kingdom Rush masih akan berkelanjutan. Dan jawabannya adalah: ya. Ironhide Game Studios juga menyampaikan bahwa di samping game bertema sci-fi ini, masih ada beberapa judul baru lainnya dari franchise Kingdom Rush yang sedang dikerjakan. Kira-kira ada apa lagi ya? Sambil menunggu kabar selanjutnya dari kami, silakan kunjungi saja laman situs Iron Marines yang akan rilis di Android , iOS , dan Steam (PC, Mac, Linux) untuk berlangganan: www.ironmarines.com.

    Baca juga:


    strategi, tower defense, rts, clash of clans, real-time strategy, kingdom rush, ironhide game studios, iron mines, android, ios, game mobile, game android, game ios, sci-fi

Share This Page