Jumlah Unduhan Game Genshin Impact Melesat, Apa yang Keren dari Game ini?

Game News - droidunj - Oct 6, 2020

  1. Kamu juga udah maen? Kompatibel gak dengan smartphone kamu?

    [​IMG]

    Hadir tanpa mengangkat tema MMORPG dan bertahan pada co-op action RPG, game Genshin Impact jadi fenomena yang luar biasa di dunia game nih. Game yang diirlis free to play di PC, PS4, dan Mobile ini baru aja dirllis seminggu yang lalu dan udah hasilkan animo yang luar biasa.

    Berita ini diungkapkan sama App Annie yang menjelaskan kalo jumlah download Genshin Impact di mobile baik Android dan iOS yang uudah tembus di angka 17 juta dalam seminggu. Jumlah ini diambil sejak 4 hari setelah gamenya dirilis. Nah dengan kata lain, jumlah ini bisa aja meningkat di masa datang.

    Dengan jumlah player yang lakukan pra-registrasi sebelum Genshin Impact dirilis capai lebih dari 20 juta player, maka jumlah download tersebut tak menjadi sesuatu yang mengejutkan. Namun mencapainya dalam waktu kurang lebih seminggu menjadikannya sesuatu yang luar biasa.

    Nah analis video game Daniel Ahmad dari Niko Partners mengatakan pada IGN kalo kemungkinan keuntungan yang miHoYo dapetin sejak rilis gamenya kurang lebih $50 juta. Menurut doi, hal ini adalah sesuatu yang luar biasa dari game baru yang dibikin sama developer asal China. So, gak heran kalo Genshin Impact jadi salahh satu game asal China yang sukses secara global sejak awal dirilis.

    Genshin Impact saat ini sudah bisa dimainkan di PC, PlayStation 4, dan Mobile. Progress datanya bisa ditransfer dari PC maupun Mobile melalui akun miHoYo, namun tidak untuk PlayStation 4 karena terkunci akun PSN. Sementara mode co-opnya bisa dimainkan secara crossplay oleh semua platform.


Share This Page