Review FlyAngle: Perpaduan Cantik antara Endless dan Shooter

Game Review - audryadrian - Oct 13, 2015

  1. Tổng

    7.8/10

    Graphic
    Sound
    Game Play

    Playtoko.com - Kamu mungkin sering bermain game endless dan shooter. Namun apakah kalian pernah memainkan kedua genre game tersebut di dalam satu game? FlyAngle menawarkan gameplay yang memadukan antara Endless dan Shooter dengan tampilan yang menarik.

    [​IMG]

    FlyAngle merupakan game casual yang penuh dengan kejutan di dalamnya. Game ini memadukan unsur endless dan shooter di dalamnya. Game yang dirilis oleh Cogoo Inc. ini awalnya telah dirilis di platform iOS dan kini kalian bisa memainkannya di perangkat Android . Dalam game endless ini kaliana akan mengendalikan pesawat luar angkasa dengan desain yang sederhana. Pesawat ini akan membawa kalian menjelajah di lorong tanpa batas dengan rintangan dan beberapa musuh yang akan menghadang kalian.

    [​IMG]

    Game FlyAngle ini menerapkan kontrol yang sangat mudah. Kalian bisa menggunakan 1 jari untuk memainkan game endless satu ini. Tapi anehnya, jika game ini di desain dengan kontrol 1 jari, kenapa tampilan di game ini dibuat landscape ya? Bukannya lebih mudah jika kita bermain secara portrait? Ya, itu sih urusan devnya kita hanya sebagai penikmat dan pemberi saran hehe. Pesawat yang kalian bawa ini berjalan secara otomatis. Namun karena kita berada di sebuah planet dengan grafitasi tinggi, pesawat kita akan selalu terbang ke arah bawah. Maka dari itu, kalian harus tap agar pesawat kalian bisa terbang ke atas.

    [​IMG]

    Di sini kalian harus mengumpulkan misil yang berguna sebagai senjata sekaligus pelindung bagi pesawat kalian. Jika kalian mengumpulkan bulatan hijau ini dalam jumlah tertentu, kalian akan mendapatkan 1 misil. Semakin banyak misil yang kalian miliki, semakin kuat pesawat kalian. Saat menjelajah dan mengumpulkan misil, kalian juga bisa mendapatkan power up yang ada di dalam game ini. Power up dalam game ini cukup beragam, ada yang bersifat sebagai magnet yang akan menarik semua benda di sekitar kalian. Ada yang membuat karakter kalian tidak terkenda damage atau kebal selama beberapa detik. Ada pula yang membuat kecepatan pesawat kalian meningkat.

    Satu hal yang perlu kalian ketahui bro, pesawat kalian ini memiliki 1 nyawa. Nyawa dari pesawat kalian adalah bentuk shuriken yang membuntutinya. Jika kalian menabrak sesuatu atau terkena musuh, nyawa ini akan menghilang.

    [​IMG]

    Nyawa dari pesawat kalian bisa bertambah jika kalian berhasil mengalahkan musuh yang berwarna ungu dengan simbol di tengahnya. Untuk mengalahkan karakter ini kalian harus menembaknya sebanyak 2 kali. Objek ini biasanya diam di suat tempat, dan karena pesawat kalian memiliki kecepatan yang tinggi kalian harus secepat mungkin menghabisi objek tersebut agar berhasil mendapatkan nyawa tambahan. Dan selalu pastikan kalian memiliki misil dalam jumlah banyak agar bisa mengeliminasi tiap lawan yang berada di hadapan kalian. Maka dari itu kalian harus mengumpulkan serpihan misil yang terdapat di game FlyAngle agar misil kalian selalu tersedia dalam jumlah banyak.

    [​IMG]

    Game FlyAngle sendiri tidak menyediakan shop atau mata uang di dalam game sehingga pemain hanya sekedar bermain tanpa perlu memusingkan kemampuan dari pesawat kalian. Di sini kemampuan kalian lah yang akan diuji agar bisa mencapai skor tertinggi. Walaupun begitu, game ini tetap memiliki IAP loh guys. Di sini kalian hanya diberikan 3 kali kesempatan bermain. Dan jika kalian sudah bermain 3x kalian harus menunggu beberapa menit sampai baterai tersebut terisi penuh kembali. Mungkin inilah salah satu kelemahan dari game ini, pemain harus membeli IAP jika ingin memainkan game ini tanpa henti. Namun secara keseluruhan, game FlyAngle ini gak kalah keren dengan game-game terbaru yang rilis baru-baru ini.

    Download FlyAngle: Android
    Download FlyAngle: iOS


    FlyAngle, android, ios, gratis, endless, shooter

Share This Page