Review Touchdown Hero New Season: Seri Baru yang Tidak Kalah Seru

Game Review - audryadrian - Oct 21, 2015

  1. Tổng

    7/10

    Graphic
    Sound
    Game Play

    Playtoko.com - Touchdown Hero New Season, seri terbaru dari game Touchdown Hero yang baru saja dirilis mulai dilirik banyak gamers. Di sini kalian akan ditantang untuk mencetak skor sebanyak-banyaknya. Apakah kalian siap untuk melakukan touchdown?

    [​IMG]

    Touchdown Hero New Season merupakan seri baru yang dirilis oleh cherrypick games. Game endless sebelumnya memang cukup terkenal, terbukti Touchdown Hero berhasil meraih 500.000 download lebih. Dan berkat kesuksesan game tersebut, seri terbaru yang berjudul Touchdown Hero New Season dirilis untuk memberikan sensasi, fitur, serta keseruan baru kepada para penikmat game Touchdown Hero.

    [​IMG]

    Bagi kalian yang belum pernah memainkan game Touchdown Hero, game ini mengharuskan kalian mencetak angka atau di dalam olahraga American Football disebut touchdown sebanyak mungkin. Kalian akan menggerakan pemain menghindari para pemain lawan agar tidak sampai menjatuhkan kalian. Kontrol di dalam game ini cukup mudah, kalian bisa menggunakan 1 tangan kalian untuk memainkan game ini. Dan yang lebih asyiknya jika kalian melepaskan jari kalian dari layar smartphone, game ini seakan melambat dalam beberapa detik. Game ini cukup mudah pada beberapa menit awal, namun ketika kalian sudah berhasil mencetak 1 angka dan mencoba mencetak angka lagi, jangan harap kalian akan diberikan lawan yang mudah guys. Lawan akan datang secara terus menerus. Dan parahnya lagi mereka bergerak lebih cepat dari sebelumnya sehingga kita harus lebih pandai lagi menghindari lawan yang datang. Tapi tenang guys ada skill yang bisa kalian gunakan untuk menembus barisa tim lawan. Skill ini bisa kalian gunakan jika bar yang berada di atas terisi penuh. Dengan skill ini pemain kalian bisa menggocek lawan dengan elegan atau menerobos mereka.

    [​IMG]

    Dalam game ini kalian juga bisa mengumpulkan pemain-pemain secara gratis. Namun untuk mengumpulkan mereka kalian harus menyelesaikan beberapa misi yang diberikan. Ada juga yang bisa kalian dapatkan dengan mudah. Selain itu kalian juga bisa memodifikasi pemain kalian. Jersey dari permain kalian bisa kalian ganti jika telah menyelesaikan misi tertentu.

    Beberapa menit memainkan game ini saya sudah cukup terhibur, gaya pixelated serta kontrol yang mudah membuat saya nyaman memainkan game Touchdown Hero New Season. Namun jika memainkan game ini lebih lama, rasa bosan mulai terasa. Mungkin jika cherrypick games bisa menambahkan power up di dalam lapangan, game ini akan lebih seru dan menarik. Dari segi fitur game ini memang minimalis namun pas untuk game endless casual seperti ini. Overall, Touchdown Hero New Season layak masuk ke dalam deretan game casual kalian.

    Download Touchdown Hero New Season: Android
    Download Touchdown Hero New Season: iOS


    Touchdown Hero, Touchdown Hero New Season, cherrypick games, endless, casual

Share This Page