Tips dan Trik Bermain Swamp Attack!

Tips main Game - achmadfaizal - Aug 27, 2014

  1. Tổng

    0/10

    Playtoko.com - Serunya main tembak-tembakan buaya, kura-kura, dan berang-berang di teras rumahmu yang ada di rawa-rawa. Makin lama kok berasa makin sulit ya? Coba yuk tengok tips dan trik bermain Swamp Attack berikut ini!

    [​IMG]
    Siapa sangka developer Outfit7 yang biasanya bikin aplikasi hewan lucu yang ngikutin suara kita sekarang bikin game defense penuh aksi? Swamp Attack ! Betapa game defense satu ini telah membuat banyak mobile gamer ketagihan hingga lupa waktu. Fitur-fitur, gambar, suara, dan animasi yang dikemas di dalam game ini juga semakin membuat para mobile gamer keranjingan untuk cari jalan pintas supaya lebih mudah menaklukan para buaya, kura-kura, dan berang-berang yang menyerang.

    Nah sekarang akan kami bahas beberapa tips dan trik dalam bermain Swamp Attack supaya kamu bisa lebih enjoy menikmati game ini, guys!

    [​IMG]
    1. Prioritaskan coins untuk meng-upgrade senjatamu
    Sering kali di awal game, sebagai newbie, banyak gamer yang penasaran dengan senjata-senjata lain yang disediakan di dalam game. Bahkan untuk mendapatkan senjata jenis baru, banyak yang rela untuk membelinya dengan kartu kredit atau bermain berjam-jam terus menerus demi mengumpulkan banyak coins. Well, cara-cara tersebut tidak salah kok, itu terserah kalian. Tapi kami ingin berbagi tips, khususnya dalam game ini, alangkah lebih baiknya jika kamu menggunakan coins yang kamu kumpulkan untuk upgrade senjata yang sudah ada terlebih dahulu. Maksimalkan kekuatan serangan dari senjata ampuh seperti Shotgun, supaya daya serangnya lebih efektif dan kamu bisa lebih awet peluru!

    2. Multikills, multikills, dan multikills
    Seperti yang mungkin sering kamu coba, multikills (membunuh banyak target bersamaan) akan memberikan banyak keuntungan. Di Swamp Attack, Shotgun adalah senjata yang paling ampuh untuk melakukan multikills, seperti yang kita tahu, shotgun adalah senjata yang memiliki spread range dalam game ini. Lalu, bagaimana cara melakukan multikills? Triknya mudah, gunakan shotgun dan tap di celah antara gerombolan buaya yang menghadang, jangan tap tepat di target ya. Dan kalau kamu sering upgrade shotgun, maka dayanya akan lebih mematikan, guys!

    [​IMG]
    3. Gunakan barang peledak dengan bijak
    Barang-barang peledak yang disediakan di game ini, seperti dynamite, molotov, dll, cukup efektif dan membantu. Tipsnya adalah soal timing! Seperti yang kita tahu, barang-barang peledak ini sangat terbatas jumlahnya, jadi perhatikan saat-saat yang paling tepat untuk menggunakannya. Perhatikan wave bar (kanan atas), biasanya gerombolan musuh akan datang di saat seperempat, setengah, tigaperempat bar, dan/atau di saat final wave. Tapi yang pasti, saat layar dipenuhi musuh adalah saat paling tepat untuk mencetak multikills.

    4. Atur waktu reloading senjatamu
    Sejauh perjalananmu memainkan game ini, pasti akan tiba saatnya betapa waktu reload sangat berpengaruh dengan kecepatan kamu untuk membunuh musuh. Untuk senjata seperti Shotgun, jangan serakah hingga kamu menghabiskan total peluru. Lebih baik sisakan setidaknya satu peluru terakhir di setiap saat, dan pastikan senjata mu terisi penuh di saat mengahadapi big wave. Tapi di saat yang genting, segera lakukan tembakan begitu senjatamu selesai reloading, selalu pertimbangkan jumlah peluru yang tersisa di senjatamu.

    5. Gunakan senjata yang tepat di waktu yang tepat
    Semakin kamu memiliki banyak koleksi senjata, maka kamu akan menyadari bahwa setiap senjata memiliki keahliannya masing-masing. Gunakan keahlian tersebut agar peluru yang kamu gunakan tidak sia-sia. Contohnya ketika kamu ingin menembak jarak jauh, jangan gunakan Uzi atau Shotgun, karena daya damage kedua senjata itu lebih baik digunakan di jarak sedang atau dekat.

    [​IMG]
    6. Jangan remehkan Boss, lakukan farming terlebih dahulu
    Meskipun Swamp Attack bukanlah game RPG, sungguh lebih baik apabila kamu lebih berhati-hati dan tidak tergesa-gesa untuk segera melawan Boss. Lakukanlah farming terlebih dahulu, dengan tujuan untuk mengumpulkan coins, upgrade senjata, dan beli senjata lain atau barang peledak tambahan. Kamu bisa melakukan farming dengan cara mainkan level-level awal yang lebih mudah atau mainkan Quick Mission. Ingat, Swamp Attack bukanlah game defense biasa!

    7. (Tambahan) Trik Shotgun!
    Bisa kami buktikan bahwa Shotgun adalah senjata terbaik yang ada di dalam game ini. Bukan hanya sebagai senjata yang paling efektif untuk melakukan multikills, shotgun juga adalah senjata yang gratis. Benar bukan? Maka triknya adalah tetap fokuskan upgrade senjata untuk shotgun hingga batas maksimal. Kamu bisa buktikan sendiri kehebatan senjata ini dengan target jarak jauh apabila upgrade-nya sudah maksimal. Dan selalu ingat, arahkan tembakanmu di sela-sela beberapa musuh, bukan tepat pada musuh untuk melakukan multikills yang efektif.

    Sekian yang dapat kami sampaikan untuk Swamp Attack, semoga tips dan trik yang kami berikan bermanfaat ya, guys! Bagi yang belum punya game ini, silakan klik link di bawah ini untuk download gratis.

    Link download Android

    [​IMG]

    Link download iOS

    [​IMG]


    tips, trik, swamp attack, outfit7, android, ios

Share This Page